Detail Berita
- 2023-12-08 04:30:35
- By Biro Humas
Ketua Umum KORPRI Harapkan Anggota KORPRI Bawaslu, Menjadi Garda terdepan Netralitas ASN.
HUMAS SETJEN DPKN - Ketua Departemen Pembinaan KORPRI Kementerian/Lembaga, Dr. Ir. Noor Sidharta, M.H. MBA, mewakili Ketua Umum DP KORPRI Nasional, mengukuhkan, Agung B.G.B Indratmaja, sebagai Ketua beserta jajaran Dewan Pengurus KORPRI Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) RI, Masa Bakti 2023 - 2028, Kamis (7/11/2023)
Pengukuhan diselenggarakan di Jakarta dan diikuti secara virtual oleh segenap jajaran Bawaslu di seluruh Indonesia, termasuk oleh Sekretaris Jenderal Bawaslu RI, Ichsan Fuady, SE, yang menyaksikan dan memberikan sambutan dari Yogyakarta.
Ketua Umum, DP KORPRI Nasional, Prof. Dr. Zudan Arif Fakrulloh, SH, MH, mengapresiasi pengukuhan DP KORPRI BAWASLU, hal ini sejalan dengan kebijakan di periode kedua kepemimpinannya, untuk terus mendorong penataan percepatan pembentukan dan penguatan organisasi di setiap jenjang kepengurusan, baik di Kementerian/Lembaga, Provinsi, maupun Kabupaten/Kota.
Menurut Zudan, pengukuhan DP KORPRI Bawaslu ini sangat strategis, karena sebagai lembaga yang diamanahi oleh undang-undang untuk mengawasi Pemilu, yang salah satu tugasnya mengawasi netralitas Aparatur Sipil Negara, TNI, dan Polri, maka seyogyanya anggota KORPRI Bawaslu dapat menjadi garda terdepan netralitas ASN.
Sementara itu, Ketua Departemen Pembinaan KORPRI Kementerian/Lembaga DPKN, merasa sangat terhormat dapat mengukuhkan DP KORPRI BAWASLU, karena Bawaslu RI merupakan salah satu lembaga yang rentang kendalinya sangat luas, dari Sabang sampai Merauke, dari Miangas sampai Pulau Rote, ada jajaran Bawaslu.
Noor Sidharta berharap, Pengukuhan Dewan Pengurus KORPRI ini dapat mendorong terjadinya akselerasi peran organisasi KORPRI di Bawaslu. Pengurus yang baru saja dikukuhkan diharapkan memberikan kontribusi yang lebih besar dalam memajukan KORPRI untuk seluruh anggota Bawaslu, baik untuk memberikan kesejahteraan, perlindungan hukum dan advokasi bagi ASN di Bawaslu, sehingga kehadiran Korpri dirasakan manfaatnya secara langsung dengan cara segera melakukan percepatan pelaksanaan Program kegiatan Korpri dengan mengadopsi program kegiatan dari DP Korpri Nasional.
Di kesempatan yang sama, Sekjen BAWASLU, Ichsan Fuady, menyampaikan komitmennya untuk mendukung kegiatan KORPRI Bawaslu dan mendorong agar DP KORPRI Bawaslu bisa menjadi organisasi yang kondusif, kreatif dan efektif serta inovatif untuk mendukung terbentuknya ASN yang profesional.
Tampak menghadiri pengukuhan, Deputi Bidang Administrasi Bawaslu, Ferdinand Eskol Tiar Sirait, dan Deputi Bidang Dukungan Teknis Bawaslu, Dr. La Bayoni, S.IP, M.Si., Kepala Biro Hukum & Organisasi Setjen DPKN, Dr. Maharani Sofiaty, SH., M.Hum. dan Kepala Biro Humas Setjen DPKN, Rudy Purnama Djaya, SE, MM.
Share:
Biro Humas
Korps Pegawai Republik Indonesia sebagai satu-satunya wadah bagi Pegawai Republik Indonesia selalu berupaya terus menerus dalam menumbuhkan fungsinya sebagai perekat dan pemersatu bangsa, menjaga netralitas, dan hanya berkomitmen tegak lurus terhadap kepentingan bangsa dan negara.