Detail Berita
- 2024-02-06 07:48:47
- By Biro Humas
Sekjen KORPRI, Rini Widyantini : “Sukseskan Pemilu 2024 dan Jaga Netralitas”
HUMAS SETJEN DPKN – “ASN sebagai anggota Korpri, harus terus menjaga netralitas terutama menghadapi Pemilu 2024 ini”. Hal tersebut disampaikan Sekretaris Jenderal DP KORPRI Nasional, Rini Widyantini, SH, MPM., ketika melantik dan mengambil sumpah pejabat struktural Sekretariat Jenderal DP KORPRI, Selasa (6/2/2024) di Jakarta.
Selanjutnya, selain himbauan menjaga netralitas, Rini Widyantini juga meminta jajaran Korpri untuk mensukseskan Program Nasional KORPRI, khususnya di Tahun 2024 yaitu MTQ VII KORPRI Tingkat Nasional di Kota Palangka Raya, Provinsi Kalimantan Tengah dan Peringatan HUT Ke-53 KORPRI pada bulan November mendatang.
Kepada pejabat yang dilantik, Rini menyampaikan ucapan selamat dengan harapan dapat memberi angin segar dan menambah kekuatan Setjen DPKN dalam memberikan dukungan administrasi kepada jajaran Dewan Pengurus KORPRI Nasional.
KORPRI berdiri sejak tahun 1971 pada tahun ini akan memasuki usia ke 53 tahun pada Pejabat Struktural yang dilantik adalah Susanti Siahaan, SH., MH., sebagai pejabat eselon III A, Kepala Bagian Tata Usaha Setjen DPKN, yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Subbagian Pelaksanaan Anggaran Ditjen Bina Admnistrasi Kewilayahan Kementerian Dalam Negeri RI.
Bertindak sebagai saksi Kepala Biro Hukum dan Organisasi Setjen DPKN, Dr. Maharani Sofiaty, SH., M.Hum., dan Kepala Biro Humas Setjen DPKN, Rudy Purnama Djaya, SE, MM.,. Pelantikan juga dihadiri oleh Ketua Departemen Litbang DPKN, Oni Bibin Bintoro, Dipl. Ing, M.Sc., Kepala Biro Umum Setjen DP KORPRI Nasional, Drs. Sutanto Herujatmiko, M.Sc., Perwakilan DP KORPRI Kementerian/Lembaga dan Provinsi DKI Jakarta serta pejabat struktural dan pegawai di lingkungan setjen DP KORPRI Nasional.
Share:
Biro Humas
Korps Pegawai Republik Indonesia sebagai satu-satunya wadah bagi Pegawai Republik Indonesia selalu berupaya terus menerus dalam menumbuhkan fungsinya sebagai perekat dan pemersatu bangsa, menjaga netralitas, dan hanya berkomitmen tegak lurus terhadap kepentingan bangsa dan negara.